Oli Samping Yang Bagus Untuk Mesin Potong Rumput


Ketika mesin rumput Anda sering ngadat, umumnya pengguna pasti punya prasangka yang sama yakni masalah busi. Busi itu bisa bermasalah akibat salah komposisi dalam penggunaan oli samping. Makanya kalau mesin potong rumput sering mendadak mati, biasanya orang menduga itu karena merk olinya. Sehingga timbul keingintahuan untuk mencari oli samping yang bagus untuk mesin potong rumput.

Berdasarkan pengalaman Saya sendiri sebagai pengguna mesin potong rumput, komposisi setiap merk oli terhadap bensin itu berbeda-beda tergantung pada komposisi pembuatnya. Oleh karena itu, sebelum Anda mencampurkan bensin dengan oli tersebut, sebaiknya baca dulu rasio perbandingan penggunaan oli dan bensin yang ada di botol kemasan.

Saya pernah memakai oli 2 tak yang kemasannya warna hijau. Biasanya untuk 1 tangki bahan bakar hampir penuh, Saya kasih oli setengah tutup botol dari oli tersebut. 

Oli Samping Yang Bagus Untuk Mesin Potong Rumput

Kemudian ketika oli habis, Saya coba pakai oli samping yang botol kemasan warna merah dengan komposisi yang sama. Namun apa yang terjadi ? Mesin potong rumput Saya sering mengalami kendala, sering ngadatnya, sering matinya. 

Di sini Saya bisa menarik kesimpulan bahwa kekentalan oli samping berpengaruh pada komposisi pencampuran oli dan bensin.

Jadi jika ditanya apa merk oli samping yang bagus untuk mesin potong rumput ? Semuanya bagus, asalkan Anda mengetahui perbandingan komposisi pencampuran antara oli dan bensin. Namun kalau Anda memaksa, bertanya masalah merk, maka pakai saja oli rekomendasi dari pabrik mesin potong rumput tersebut.

Kalau Anda pakai mesin potong rumput merk Stihl, yang pergunakan saja oli merk Stihl. Jika Anda memakai mesin potong rumput merk lain, silahkan pakai oli yang direkomendasikan oleh merk tersebut yang biasanya bisa diketahui pada waktu awal pembelian karena memang disertakan pada produk penjualan.

Kalau Anda tidak tahu merk apa yang direkomendasikannya karena beli bekas, maka gunakanlah yang ada di toko, asalkan komposisi pencampurannya tepat, maka insya Allah mesin rumput akan tenang-tenang saja.

Sebagai contoh, Saya sendiri waktu awal penggunaan, karena merk mesin potong rumput yang dibeli adalah merk Stihl, otomatis di awal pemakaian menggunakan oli samping merk Stihl juga, sebab disertakan dalam penjualan.

Namun seiring berjalannya waktu, karena tidak ada penjual oli merk Stihl di daerah Saya dan jika harus ke toko penjual mesin potong rumput branded tersebut lumayan jauh, maka akhirnya diputuskan menggunakan oli samping merk lain.

Dengan komposisi oli setengah tutup botol untuk 1 tangki bahan bakar, alhamdulillah sampai saat ini mesin potong rumput ini masih baik-baik saja, walaupun memang pernah diservis dua kali, tetapi cukup bandel lah karena sudah Saya pakai hampir 4 tahunan.

Disamping komposisi yang tepat, perawatan pun sebaiknya diperhatikan, misalnya bodinya dibersihkan selalu, pemakaian oli gardan juga mesti diperhatikan, perawatan pisau dan lainnya.

Baca juga :




============================

LAGI PROMO

Busi Mesin Rumput
Mesin Rumput Baterai
Pisau Mesin Rumput
Fleksible Mesin Rumput
Mesin Rumput Buatan Jerman
==========================
Back To Top